karena kadang
Ketika kamu menjadi sesosok yang selalu memberi dan selalu ada untuk menjadi tempat berbagi perih bagi orang-orang di sekitarmu, kamu harus mengerti bahwa kadang kamu pun bisa merasa letih. Orang yang paling kuat kadang justru menjadi orang yang paling lihai menyembunyikan penat. Orang yang selalu membuat siapa saja di sekelilingnya merasa berharga, kadang justru menjadi orang yang paling butuh diapresiasi keberadaannya. Agar ia tak merasa sia-sia, agar ia juga bisa sembuh seperti sedia kala. Kamu harus memahami bahwa kamu bukan penyembuh yang tak bisa jatuh, bahwa kamu tidak harus menjadi kuat setiap waktu. Kamu boleh lelah, dan mencari celah melepas penat agar tak putus asa. Kamu tidak lemah ketika sedang tidak baik-baik saja dan butuh bahu lain untuk rebah. Terkadang jiwa-jiwa pemberani yang selalu bisa diandalkan adalah mereka yang pernah melalui hal terburuk dalam kehidupan. Mereka menolak menjadi ...